Pemahaman E-Learning menggunakan Moodle sebagai metode pembelajaran

Assalamu'alaikum warahmatullah wabarakatuh

Selamat pagi para pembaca, kali ini penulis akan membagikan tentang pemahaman e-learning menggunakan moodle. Oke, langsung saja baca penjelasan dibawah.

Pengertian



Moodle? apakah anda mengetahui moodle?? mungkin sebagian belum mengetahuinya dan bahkan baru mendengar kali ini tentang moodle. Apakah anda ingin tahu?. Jadi moodle itu adalah salah satu software yang diciptakan untuk media pembelajaran secara online dan mengambil konsep mekanisme belajar mengajar yang memanfaatkan teknologi informasi, yang dikenal dengan konsep pembelajaran elektronik atau e-learning. Moodle dapat digunakan secara bebas sebagai produk sumber terbuka (open source) di bawah lisensi GNU. Moodle dapat diinstal di komputer dan sistem operasi apapun yang bisa menjalankan PHP dan mendukung database SQL.

Berdasarkan social constructionist pedagogy, cara terbaik untuk belajar adalah dari sudut pandang murid itu sendiri. Model pengajaran berorientasi objek (murid) ini berbeda dengan sistem pengajaran tradisional yang biasanya memberikan informasi atau materi yang dianggap perlu oleh pengajar untuk diberikan kepada murid. Tugas pengajar akan berubah dari sumber informasi menjadi orang yang memberikan pengaruh (influencer) dan menjadi contoh dari budaya kelas. Peran pengajar dalam sistem Moodle ini antara lain: berhubungan dengan murid-murid secara perorangan untuk memahami kebutuhan belajar mereka dan memoderatori diskusi serta aktivitas yang mengarahkan murid untuk mencapai tujuan belajar dari kelas tersebut.

Moodle mempunyai fitur - fitur yaitu :
  • Assignment submission
  • Forum diskusi
  • Unduh arsip
  • Peringkat
  • Chat
  • Kalender online
  • Berita
  • Kuis online
  • Wiki
Developer dapat meningkatkan konstruksi modular Moodle dengan menciptakan plugin untuk fungsi-fungsi baru yang lebih spesifik. Infrastruktur Moodle mendukung banyak tipe plugin seperti:
  • Aktifitas (termasuk permainan matematika dan kata)
  • Jenis-jenis sumber daya
  • Jenis-jenis pertanyaan (pilihan berganda, benar dan salah, mengisi titik-titik, dll)
  • Jenis-jenis pengisian data (untuk aktifitas database)
  • Tema bergambar
  • Metode autentikasi (yang membutuhkan akses menggunakan username dan password)
  • Metode pengambilan pembelajaran
  • Penyaring konten
Banyak sekali plugin pihak ketiga Moodle yang dapat dicari secara gratis untuk membuat infrastrukturnya.

Latar Belakang


Martin Dougiamas, yang telah lulus pada ilmu komputer dan pendidikan, menulis versi pertama Moodle. Dougiamas memulai Ph.D untuk menguji "kegunaan software open-source untuk mendukung epistemologi pengajaran dan pembelajaran menggunakan komunitas yang berbasis internet." Walau bagaimanapun undang-undang sosial membuat moodle sulit dibedakan dari platform eLearning, namun moodle telah dikutip sebagai faktor penting dari pengadopsian Moodle. Pemakai Moodle yang lainnya, seperti Universitas Terbuka di Inggris, telah menunjukkan bahwa Sistem Manajemen Pembelajaran dapat secara sama dilihat sebagai "pembelajaran pedagogi netral".

Dengan perkembangan teknologi dan komunikasi, sekarang belajar menjadi lebih mudah yaitu dengan aplikasi moodle pembelajaran. Aplikasi ini sangat memudahkan dalam pembelajaran online di sekolah maupun universitas.

Maksud dan Tujuan

Memudahkan dalam pembelajaran, karena pada moodle terdapat menu quiz dan anda dapat menambahkan soal - soal untuk pembelajaran. Moodle ini sudah di terapkan pada sekolah - sekolah atau universitas di dunia.

Kesimpulan

Pengguna dapat menginstall aplikasi moodle ini secara gratis tanpa perlu membayar lisensinya, tidak menggunakan crack-an. Anda dapat men-download aplikasi ini pada situs resminya.

Referensi

https://id.wikipedia.org/wiki/Moodle


Sekian dan terima kasih, semoga bermanfaat. Apabila masih ada kekurangan dalam pengetikan, penulis mohon maaf. JIka kurang jelas dalam penyampaian ini, silahkan komentar di bawah postingan ini.

Wassalamu'alaikum warahamtullah wabarakatuh
Previous
Next Post »
Thanks for your comment