Konfigurasi DHCP Server pada Debian router

Assalamu'alaikum warahmatullah wabarakatuh

Selamat sore para pembaca, kali ini penulis akan membagikan bagaimana cara membuat DHCP Server pada debian router. Oke, langsung saja baca penjelasan dibawah.

Pengertian


DHCP (Dynamic Host Configuration Protocol) adalah protokol yang berbasis arsitektur client/server yang dipakai untuk memudahkan pengalokasian alamat IP dalam satu jaringan. Sebuah jaringan lokal yang tidak menggunakan DHCP harus memberikan alamat IP kepada semua komputer secara manual. Jika DHCP dipasang di jaringan lokal, maka semua komputer yang tersambung di jaringan akan mendapatkan alamat IP secara otomatis dari server DHCP. Selain alamat IP, banyak parameter jaringan yang dapat diberikan oleh DHCP, seperti default gateway dan DNS server.

Latar Belakang

Dengan pembuatan atau konfigurasi DHCP server, akan mempermudah komputer client mendapatkan ip secara otomatis (dynamic) tanpa perlu mengkonfigurasi secara manual (static). Topologi yang penulis gunakan adalah seperti ini.



Maksud dan Tujuan

Untuk membuat agar setiap komputer atau host yang terhubung ke jaringan dengan server tersebut, langsung otomatis mendapatkan ip tanpa perlu konfigurasi secara manual.

Waktu Pelaksanaan

 Membutuhkan waktu 10 menit tergantung kecepatan akses internet anda

Alat dan Bahan

  • Server yang dijadikan sebagai debian router
  • Laptop untuk me-remote
  • Koneksi internet

Langkah - Langkah

  • Pertama, masuk ke terminal ( Ctrl + Alt + T).
  • Remote server seperti biasa, ssh "username"@"ip address" atau bisa langsung pada servernya.
  • Untuk installasinya sangat mudah, ketikkan perintah apt-get install isc-dhcp-server.

  • Lalu kita konfigurasi network interfacesnya, yaitu eth1 yang terhubung ke router. Ubah allow menjadi auto seperti gambar dibawah. Tekan Ctrl + O untuk menyimpan lalu Enter.

  • Restart network interfaces yang tadi di konfigurasi, /etc/init.d/networking restart.

  • Kemudian kita konfigurasi dhcp servernya, ketikkan perintah nano /etc/dhcp/dhcp.conf maka akan muncul tampilan seperti dibawah.

  • Hilangkan tanda pagar dan ubah beberapa konfigurasinya seperti gambar dibawah sesuai dengan ip pada servernya tadi. Pada baris paling bawah, masukan interfaces yang terhubung ke router tadi, yaitu eth1.


  • Restart konfigurasinya, /etc/init.d/isc-dhcp-server restart.

Kesimpulan

Jadi, jika anda ingin membuat DHCP server, anda perlu membuat topologinya terlebih dahulu secara detail dan mudah untuk dipahami. Pada konfigurai ini, anda diharuskan teliti dan benar-benar memahaminya.

Referensi

https://wiki.debian.org/DHCP_Server



Sekian dan terima kasih, semoga bermanfaat. Selamat mencoba dan semoga sukses, bila masih belum bisa coba ulangi lagi dan baca dengan seksama.


Wassalamu'alaikum warahmatullah wabarakatuh
Previous
Next Post »
Thanks for your comment