Assalamu'alaikum warahamtullah wabarakatuh
Selamat pagi para pembaca, berjumpa lagi dengan penulis pada artikel ini. Pada kesempatan ini, penulis akan membagikan tentang langkah backup database dengan mysqldump. Oke, langsung saja baca penjelasan dibawah.
Pengertian
MySQLdump adalah salah satu paket MySQL yang digunakan untuk membackup database dengan mudah. Membackup adalah salah satu langkah mengamankan data - data penting yang terdapat pada database tersebut sebelum terjadi hal yang tidak di inginkan, seperti server down atau terjadi kebakaran di tempat server berada dan masih banyak lagi.
Latar Belakang
Dengan mysqldump di harapkan database penting yang terdapat di server anda dapat di backup terlebih dahulu sebelum server anda mengalami erorr atau terkena serangan dari hacker. Membackup database tersebut hanya membutuhkan waktu yang sangat singkat.Maksud dan Tujuan
Untuk mem-backup atau menduplikat data pada database supaya apabila saat terjadi erorr pada database tersebut, data-data penting sudah terselamatkan dan tidak perlu harus menginstall aplikasi - aplikasi yang ada pada database sebelumnya. Karena kita hanya perlu me-restore data yang telah kita backup ke database tersebut.Waktu Pelaksanaan
membutuhkan waktu 1 menitAlat dan Bahan
- Laptop
- Mempunyai database baik pada localhost atau server
Langkah - Langkah
- Penulis asumsikan kita akan mem-backup database di localhost.
- Masuk ke terminal (Ctrl + Alt + T).
- Ketikkan perintah mysqldump -h localhost -u root -p --all-databases > dump-database-"nama".sql. Tunggu prosesnya hingga selesai, hanya beberapa detik saja.
- Kemudian kita lihat database yang kita backup tadi, ketiikan ls. Maka akan terlihat database backup-an tadi.
- Anda dapat melihat isi konfigurasi di dalamnya, ketikkan nano dump-database.
Kesimpulan
Jadi kesimpulannya adalah anda dapat mem-backup database hanya dalam hitungan detik saja. Jadi, bila anda mempunyai server baru, anda dapat meng-import backup-an database sebelumnya ke server baru anda tanpa harus konfigurasi dan install aplikasi ini itu dan semacamnya.Referensi
https://dev.mysql.com/doc/refman/5.7/en/mysqldump-sql-format.htmlSekian dan terima kasih telah membaca. Semoga bermanfaat dan selamat mencoba.
Wassalamu'alaikum warahmatullah wabarakatuh
Out Of Topic Show Konversi KodeHide Konversi Kode Show EmoticonHide Emoticon