Perintah cronjob berbasis GUI dengan webmin

Assalamu'alaikum warahmatullah wabarakatuh

Selamat sore para pembaca, kali ini penulis akan sedikit membagikan tentang perintah cronjob berbasis GUI dengan webmin. Oke, langsung saja baca penjelasan dibawah.

Pengertian


Mungkin anda masih belum mengetahui apa itu webmin?? fitur di dalamnya dan masih banyak lagi. Webmin adalah alat konfigurasi sistem berbasis web untuk Unix-seperti sistem, meskipun versi terbaru juga dapat diinstal dan dijalankan pada Windows. Dengan itu, adalah mungkin untuk mengkonfigurasi internal sistem operasi, seperti pengguna, kuota disk, jasa atau file konfigurasi, serta memodifikasi dan mengontrol open source aplikasi, seperti Apache HTTP Server, PHP atau MySQL.

Latar Belakang

Dengan penjadwalan seperti ini, kita akan lebih mudah menentukan kapan kompuer atau server kita itu akan mati, restart ataupyn backup data. Di webmin sendiri, perintah cron jobs berbasis GUI sehingga mudah untuk dikonfigurasi dan lebih mudah juga untuk di pahami.

Maksud dan Tujuan

Untuk mempermudah kita agar tidak perlu lagi melakukannya secara manual, contohnya membackup data atau lainnya. Kita hanya tinggal menjalankan perintahnya saja, dapat di atur juga waktunya, baik menit, jam, hari bulan dan tahun.

Waktu Pelaksanaan

Membutuhkan waktu 3 menit

Alat dan Bahan

  • Laptop
  • Server
  • Koneksi

Langkah - Langkah

  • Pertama, masuk ke halaman log in webmin, ketikkan https://ip address:10000.
  • Setelah masuk, maka anda akan mendapati banyak sekali menu di webmin. Karena kita disini akan membuat cronjob atau penjadwalan otomatis, maka pilih menu System > Scheduled Cron Jobs.

  • Maka akan muncul tampilan Scheduled Cron Jobs, disini kita akan menambahkan jadwal cronjobnya. Klik Create a new scheduled cron job.

  • Maka akan muncul taampilan Create Cron Job, pada pilihan Create cron job as (tempat dimana anda ingin membuat penjadwalannya) > kemudian pilih Command, isikan saja perintah apa yang akan dijalankan misalnya shutdown. Shutdown berada di /sbin/shutdown > pilih saja kapan jadwal tersebut akan di eksekusi > bila sudah klik Create Now.

  • Maka akan muncul tampilan seperti ini, disitu sudah terdapat jadwal yang telah dibuat.

Kesimpulan

Jadi, dengan webmin ini kita juga dapat membuat penjadwalan otomatis dan berbasis GUI pula. Jadi lebih mudah untuk di pahami dari pada menggunakan yang berbasis CLI.

Referensi

http://doxfer.webmin.com/Webmin/Scheduled_Cron_Jobs


Sekian dan terima semoga bermanfaat. Maaf bila ada salah dalam pengetikan artikel ini.

Wassalamu'alaikum warahamtullah wabarakatuh
Previous
Next Post »
Thanks for your comment