Membuat VLAN di MikroTik

 Assalamu'alaikum warahmatullah wabarakatuh

Selamat pagi para pembaca, berjumpa lagi dengan penulis di postingan kali ini. Penulis kali ini akan men-postingkan tentang bagaimana langkah membuat VLAN di MikroTik. Langsung saja dibaca.

Pengertian




Virtual LAN atau VLAN merupakan sekelompok perangkat pada satu LAN atau lebih yang dikonfigurasikan sehingga dapat berkomunikasi seperti halnya bila perangkat tersebut terhubung ke jalur yang sama, padahal sebenarnya perangkat tersebut berada pada sejumlah segmen LAN yang berbeda. VLAN dibuat dengan menggunakan jaringan pihak ke tiga. VLAN merupakan sebuah bagian kecil jaringan IP yang terpisah secara logik. VLAN memungkinkan beberapa jaringan IP dan jaringan-jaringan kecil (subnet) berada dalam jaringan switched switched yang sama. Agar computer bisa berkomunikasi pada VLAN yang sama, setiap computer harus memiliki sebuah alamat IP dan Subnet Mask yang sesuai dengan VLAN tersebut. Switch harus dikonfigurasi dengan VLAN dan setiap port dalam VLAN harus didaftarkan ke VLAN. Sebuah port switch yang telah dikonfigurasi dengan sebuah VLAN tunggal disebut sebagai access port.

Latar Belakang

Pembuatan vlan ini di maksudkan untuk mempermudah pembagian satu server menjadi beberapa server dan dapat di jalankan secara bersama - sama dengan pembagian yang sama rata, baik pada ukuran harddisk, processor, maupun RAM.

Maksud dan Tujuan

  • Untuk membuat virtualisasi LAN dalam satu ethernet
  • Membuat satu ethernet terdapat beberapa vlan
  • Memudahkan membagi satu server menjadi beberepa server di dalamnya dengan menggunakan vlan

Waktu Pelaksanaan

Sekitar 3 menit waktu yang dibutuhkan

Alat dan Bahan

  • Router MikroTik
  • Winbox
  • Laptop
  • Koneksi

Langkah - Langkah

  • Pertama, masuk ke winbox. Pilih Neighbors > Refresh > pilih IP address > Connect

  • Kemudian masuk ke menu Interfaces > klik + (tambah) > pilih VLAN

  • Maka akan muncul tampilan setting New Interface. Pada General isikan kolom berikut :
Name : sesuai keinginan
VLAN ID : sesuai keinginan
Interface : ether 2
Lalu Apply > OK

  • Kemudian kita setting IP Address-nya, masuk ke menu IP > Addresses
  • Maka akan muncul tampilan seperti dibawah. Klik tanda + (tambah) > lalu isikan kolom berikut :
Address : pastikan berbeda dengan lainnya, yang penting satu subnet 
Network : klik tanda panah untuk mengaktifkan
Interface : pilih nama vlan yang tadi di buat
Lalu Apply > OK

  • Inilah tampilan dari IP vlan yang sudah di setting tadi

  • Selesai, tahap pembuatan vlan telah berhasil

Kesimpulan

Pembuatan vlan ini tidak memakan banyak waktu, vlan sangat membantu dalam virtualisasi server.

Referensi

https://id.wikipedia.org/wiki/VLAN


Sekian dan terima kasih telah membaca, semoga bermanfaat. Maaf bila ada salah dalam pengetikan.

Wassalamu'alaikum warahmatullah wabarakatuh
Previous
Next Post »
Thanks for your comment